Senin, November 30, 2009

Kecerdasan Akademik Bukan Jaminan Sukses

By Republika Newsroom
Jumat, 21 Agustus 2009 pukul 17:23:00

MALANG-–Kecerdasan secara akademik ternyata bukan satu-satunya alat meraih sukses. Bahkan itu dianggap tidak menjamin akan bisa mengantarkan anak meraih hidup seperti yang diharapkan.

Penilaian semacam itu diungkapkan seorang model dan motivator ternama dari Jakarta, Cicilia Nina Triana, di hadapan ratusan pelajar SMAN 3 Malang, Jumat (21/8). Menurut dia, untuk meraih sukses itu, "Tidak cukup hanya dengan pintar dan juara kelas," katanya.


Dia menjelaskan, bahwa yang tidak kalah pnting dalam meraih sukses di kehidupan nyata itu adalah channeling, networking, dan relationship yang kuat. Makanya, dia menyarankan agar selama masih di SMA mencari teman sebanyak-banyaknya dan membangun jaringan sejak dini.

Hal senada juga diungkapkan pengusaha properti asal Surabaya, Muhammad Ilyas. Putera pengusaha kenamaan di Surabaya, H Sukri, ini menjelaskan bahwa untuk meraih sukses harus dirintis sejak di bangku sekolah. Alasannya, sukses dalam bidang apa pun, termasuk usaha, tidak secara otomatis turun dengan sendirinya.

Ia mengutarakan, kendati dari keluarga pengusaha bukan jaminan bisa jadi pengusaha sukses. Untuk itu, paparnya, harus berjuang ektrakeras untuk mempersiapkannya.

Psikolog Alexander yang juga alumni SMAN 3 Malang memberikan pernyataan senada. Penulis buku laris ini menegaskan, bahwa soft skill juga sangat menentukan. "tu harus dipersiapkan sejak di bangku sekolah," ungkapnya.

Karena itu, dia mengimbau agar tidak ragu memilih cita-cita dan meraih mimpi. Sebab, menurut dia, tidak sedikit lulusan perguruan tinggi justru kelabakan saat ditanya soal cita-citanya. "Makanya, tetapkan cita-cita itu sejak dini dan pupuk hingga meraihnya," tuturnya. aji/rif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar